Manfaat Klulit Manggis


Manfaat Kulit Manggis -Beberapa buah mungkin tidak bisa dimakan bersama dengan kulitnya, seperti contohnya buah jeruk dan manggis. Namun ternyata buah di dalam kulit buah manggis tersebut terdapat kandungan-kandungan yang sangat bermanfaat bagikesehatan kita. Berikut adalah beberapa manfaat kulit manggis:
1. Mengandung senyawa xanthone
Kulit buah manggis mengandung zat antioksidan yang dapat melawan radikal bebas, yakni xanthone. Beberapa penelitian menunjukkan, senyawa ini memiliki sifat sebagai antidiabetes, antikanker, anti peradangan, antibakteri, antifungi, antiplasmodial, dan meningkatkan kekebalan tubuh.
2. Menghambat penuaan
Menurut penelitian lain, zat antioksidan alami yang terkandung dalam buah manggis juga bisa menghambat proses penuaan karena zat ini akan memperbaiki jaringan sel tubuh.
3. Anti kanker
Selain sebagai anti oksidan, khasiat xanthone juga sebagai anti kanker. Ekstrak kulit manggis bersifat antiproliferasi untuk menghambat pertumbuhan sel kanker, selain itu ekstrak kulit manggis juga bersifat apoptosis penghancur sel kanker.
4. Menyehatkan mata, kulit dan rambut 
Menurut hasil penelitian oleh pakar nutrisi dari Amerika, buah manggis dapat membantu membuat kulit, mata, gigi, gusi dan rambut lebih sehat.
5. Meningkatkan stamina dan tenaga
Manggis juga memiliki peran penting dalam penyerapan dan metabolisme protein dan karbohidrat sehingga membantu dalam menjaga stamina tubuh.
Nah, pertanyaannya sekarang bagaimana cara mengkonsumsi nya? Caranya mudah, cuci bersih kulit buah, kemudian potong kulit 2 buah. Lalu direbus dalam 4 gelas air, rebus hingga menghasilkan hanya 2 gelas. Saringan itu lah yang bisa kita minum.
Namun kita haurs tetap hati-hati, karena menurut buku Liska Yunitasari kulit buah manggis mengandung kadar resin, tanin, serat kasar, dan komponen lainnya yang tidak dapat dicerna tubuh pada kadar tinggi.
Ternyata, selain rasa buahnya yang enak, kulit buah manggis juga memiliki manfaatnya ya, semoga bermanafaat.

Komentar

Postingan Populer